Menu

Mode Gelap
 

Bangka Selatan · 23 Jun 2024 22:55 WIB ·

Gelar Media Gathering, KPU Basel Minta Media Kawal Proses Coklit


 Gelar Media Gathering, KPU Basel Minta Media Kawal Proses Coklit Perbesar

BABELTIMES.CO, Bangka Selatan – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggelar Media Gathering di Cafe n Resto D’Fortune Place Toboali, Minggu malam 23 Juni 2024.

Ketua KPU Bangka Selatan, Muhidin mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengajak awal media untuk mengawal proses tahapan pemuktahiran data pemilih Pilkada serentak 2024.

“Besok tahapan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih Pilkada serentak 2024 akan dimulai, untuk itu kami mengajak seluruh awak media untuk mengawal proses ini,” kata Muhidin.

Ia mengatakan, tahapan pemuktahiran data pemilih akan berlangsung selama satu bulan, mulai dari tanggal 24 Juni 2024 sampai dengan 24 Juli 2024 mendatang.

“Tahapan coklit akan dilakukan oleh 545 petugas pemuktahiran data pemilih (Pantarlih) yang datang langusng ke rumah-rumah,” ujarnya.

Muhidin berharap dukungan dari seluruh awak media untuk mengawal proses coklit agar dapat berjalan dengan lancar sehingga didapatkan pemilih yang berkualitas.

“Kami berharap rekan-rekan media dapat memberikan dukungan guna mengawal proses pemuktahiran data pemilih nantinya, dengan membantu memberikan informasi kepada masyarakat tentang tahapan tersebut,” pungkasnya.

Jurnalis: Erik || Editor: Seno

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 20 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

HUT ke-25, DWP Bangka Selatan Gelar Baksos

6 Desember 2024 - 22:47 WIB

Cegah Bencana Alam, Wabup Bangka Selatan Ajak Masyarakat Jaga Kelestarian Lingkungan

6 Desember 2024 - 19:44 WIB

Wabup Debby Apresiasi Kodim 0432 Bangka Selatan Rehabilitasi Lahan Kritis di Desa Tiram

6 Desember 2024 - 14:42 WIB

Kodim 0432 Basel Hijaukan Lahan Kritis Lewat Program Bersatu Dengan Alam

6 Desember 2024 - 08:58 WIB

Kesbangpol Minta KPU Bangka Selatan Evaluasi Terkait Rendahnya Partisipasi Pemilih Pilkada 2024

5 Desember 2024 - 22:39 WIB

Partisipasi pemilih Rendah, Kesbangpol Tetap Berikan Apresiasi Kinerja KPU Bangka Selatan

5 Desember 2024 - 22:30 WIB

Trending di Bangka Selatan