BABELTIMES.CO, Bangka Selatan – Jelang Natal dan tahun baru 2024 (Nataru), Unit Pelaksana Teknis (UPT) Metrologi Legal Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah, Perindustrian dan Perdagangan (DKUKMINDAG) Kabupaten Bangka Selatan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melakukan pengawasan di sejumlah stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di wilayah Toboali, Selasa 12 Desember 2023.
Pengawasan dilakukan untuk memantau dan memastikan kuantitas Bahan Bakar Minyak (BBM) pada mesin Nozzle atau pompa ukur BBM di SPBU.
Kepala UPT Metrologi Legal DKUKMINDAG Bangka Selatan, Rama mengatakan, kegiatan pengawasan SPBU dilakukan menindaklanjuti surat dari kementerian perdagangan mengenai pengawasan dan pengujian pompa ukur BBM di SPBU jelang Natal dan Tahun Baru 2024.
“Pengawasan dan pengujian pompa ukur BBM di SPBU memang harus rutin kami lakukan, terutama pada momen tertentu termasuk Natal dan Tahun Baru,” kata Rama, Selasa.
Ia mengatakan, dengan adanya pengawasan yang dilakukan ini, diharapkan dapat memberikan jaminan kebenaran pengukuran, sehingga tidak ada konsumen yang dirugikan pada saat mengisi BBM di SPBU.
“Kegiatan pengawasan ini untuk memberikan perlindungan kepada konsumen saat mengisi BBM, sehingga tidak ada keraguan dari konsumen untuk mengisi BBM di SPBU,” ujarnya.
Rama mengungkapkan, kegiatan pengawasan akan difokuskan di SPBU yang ada di Toboali yang menjadi jalur mudik saat natal dan tahun baru 2024.
“Saat ini sudah ada empat SpBu yang kami lakukan pengawasan. Dari hasil pengawasan yang sudah kami lakukan untuk ketepatan dan keakuratannya masih dalam batas toleransi dari aturan yang berlaku,” pungkasnya. (Rusdi)